Saturday, May 19, 2012

Intelektualitas Tertinggi

Tawwakul Karman (pemenang nobel perdamaian yang juga dijuluki sebagai Ibu Revolusi Negeri Yaman) menjawab pertanyaan wartawan tentang jilbab / hijab yang ia kenakan:

"Tidakkah hijab/jilbab menunjukkan kebodohan dan primitif-nya suatu bangsa dan bertentangan dengan tingkat intelektualitas dan pendidikan yang Anda miliki?"

Ia menjawab dengan teramat cerdas:

"Pada zaman dahulu kala, manusia primitif tampak setengah telanjang (karena tak mengenal pentingnya berpakaian). Kemudian seiring perkembangan intelektualnya, manusia mulai memakai pakaian untuk menutupi tubuhnya. Apa yang saya pakai hari ini (hijab/jilbab) menunjukkan tingkat intelektual tertinggi yang dapat dicapai oleh peradaban manusia. Justru mereka yang sekarang ini memakai pakaian minimlah yang menunjukkan kemunduran intelektual mereka seperti masa-masa primitif dahulu…"

(Diterjemahkan dari sumber lain dengan penyesuaian seperlunya... semoga menjadi hikmah...)

No comments:

Post a Comment